7 Kelebihan Aplikasi iFun Screen Recorder and Free Screen Recorder

Posted on

Di saat ini kebutuhan aplikasi perekam layar sangat penting, terutama untuk Anda yang sering membuat video tutorial, video pembelajaran dan kepentingan presentasi. Untuk itu salah satu aplikasi perekam layar yang mudah dan gratis adalah iFun Screen Recorder and Free Screen Recorder.

Dengan aplikasi ini, Anda dapat merekam screen secara mudah dan tidak ada batasan panjang video. Selain itu juga aplikasi sudah dilengkapi berbagai format video yang bisa memudakan mobiltas untuk kebutuhan editing.

Selain fitur-fitur penting yang dapat mempermudah perekaman layar, ada beberapa kelebihan lain yang patut untuk Anda coba dan rasakan dari aplikasi ini. Silakan simak pembahasan lengkapnya dalam artikel berikut.

iFun Screen Recorder

Secara singkat iFun Screen Recorder merupakan sebuah aplikasi yang dapat digunakan untuk merekam aktivitas layar baik itu di laptop ataupun personal computer (PC). Aplikasi ini dapat berjalan pada sistem operasi Windows terutama Windows 7, 8 dan 10.

Dengan menggunakan iFun Screen Rercoder, Anda dapat merekam apapun kegiatan yang dilakukan di dalam layar tanpa ada batasan.

ifun screen recorder

Aplikasi ini dapat merekam berbagai ukuran video, dari mulai standar, HD, Full HD, dan bahkan sampai resolusi 4K. Tentu saja akan membuat hasil rekaman layar akan lebih bervariasi sesuai keinginan Anda.

Untuk format video yang dihasilkan atau outputnya, Anda bisa mengubah dalam beberapa format seperti MP4, AVI, FLV, MKV, MOV, GIF, TS. Ini akan mempermudah bagi Anda yang sering memberikan pembahasan ataupun tutorial yang akan di unggah di YouTube ataupun web.

Cara Instal iFun Screen Recorder

Penggunaan program perekam layar iFun juga sangat mudah, Anda tinggal melakukan download, dilanjut instalasi, kemudian memasukkan kode lisensi untuk versi PRO. Jika tidak memiliki kode lisensi pun, aplikasi ini tetap bisa digunakan. Namun tenang, di artikel ini saya membagikan 200 lisensi untuk Anda yang ingin merasakan versi PRO secara cuma-cuma alias GRATIS*.

Berikut ini cara instal iFun Screen Recorder:

  • Download programnya di link ini > iFun Screen Recorder and Free Screen Recorder
  • Klik tombol hijau “Free Download”, Anda akan di bawa ke halaman baru, klik pada tombol “DOWNLOAD NOW
  • Tunggu proses beberapa saat, maka akan muncul tombol download/save.
  • Dalam beberapa detik software akan terdownload
  • File yang sudah terdownload adalah berbentuk exe. Jadi bisa langsung di instal di laptop/pc, klik 2x pada iFun-screen-recorder-setup.
  • Klik Next
  • Tunggu proses sampai selesai, kemudiah klik Finish
  • Kemudian program akan muncul di layar Anda, untuk mengaktivasi silakan klik pada gambar gembok terkunci, lalu masukkan lisensi yang sudah saya berikan.
  • Program sudah bisa digunakan untuk merekam.

Ini Kelebihan iFun Screen Recorder Wajib Anda Tahu

Dengan segala fitur yang disediakan, berikut ini adalah kelebihan aplikasi perekam layar iFun Recorder.

#1. Meng-Captur Layar dengan Fleksibel

Fitur ini akan memudahkan Anda dalam merekam area mana dari seluruh tampilan yang muncul. Artinya adalah program ini dapat digunakan untuk menangkap layar sesuai keinginan, baik persegi panjang, full atau hingga ke kotak yang kecil.

Dengan seperti itu maka akan lebih efektif ketika hanya ingin beberapa tampilan saja yang diambil dalam sebuah layar.

#2. Merekam Wajah yang Sempurna

Dengan fitur Facecam sangat memungkinkan dapat merekam wajah Anda di dalam video memakai fitur ini. Tentu ini sangat bermanfaat bagi banyak orang untuk membuat video tutorial online, merekam live streaming game hingga merekam kegiatan presentasi di PowertPoint.

Loading...

#3. Anti Lagging Merekam HD

Menggunakan software perekam layar iFun tidak akan membuat performa laptop atau perangkat Anda menjadi lambat. iFun hanya menggunakan rata-rata 8% CPU, sehingga ketika Anda menggunakan untuk merekam video ukuran HD itu sangat mulus. Point ini sangat menunjang tentunya jika Anda hanya memilik CPU/Laptop dengan spesifikasi tidak tinggi.

#4. Ambil Screenshot pada Saat Merekam

Ketika menggunakannya untuk merekam layar, Anda tetap bisa menggunakannya untuk screenshot. Dan ini sangat dinamis dan sangat membantu sekali. Dengan software ini Anda tidak perlu bingung pada saat merekam audio ataupun video tetap bisa mengambil screenshot layar secara bersamaan.

Dengan begitu pekerjaan akan lebih mudah dan lebih baik. iFun Screen Recorder akan memberikan pengalaman kepada Anda memakai software perekam layar yang lebih baik.

#5. Hasil Rekaman Akan Terlihat Langsung

Pada saat Anda selesai merekam layar lalu menekan tombol “STOP” maka hasil rekaman tersebut langsung bisa terlihat di program iFun Screen Recorder dan dapat diputar tanpa adanya loading ataupun rendering.

Anda juga dapat secara langsung mengedit judul dan video dari layar program.

#6. Memberi Watermark dengan Mudah

Setiap video rekaman yang dihasilkan dengan iFun Screen Recorder dapat diberi watermark dengan mudah. Ataupun jika tidak ingin menggunakannya, Anda cukup buka menu “Recording Settins” kemudian hilangkan ceklist pada “Add watermark to video

recording setting

Watermark di program ini juga dapat di “Custom” sesuai keinginan Anda. Cukup mengetikkan nama watermark sesuai yang Anda mau dan klik “Save” maka semua sudah teratasi.

#7. UI/UX Simple dan Elegant

Tampilan dari program sangat simpel dan elegant. Namun tetap mengutamakan kemudakan pengguna dalam mengoperasikannya. Semua sudah ada dan tinggal melakukan klik Anda sudah bisa dengan mudah memakai program ini.

Mau Lisensi PRO? Ini Caranya

Bagi Anda yang ingin mendapatkan versi PRO dari program ini, namun tidak mau membayarnya. Maka silakan Anda hubungi saya di nomor WhatsApp, dan saya akan memberikannya gratis untuk sampai tanggal 30 Mei 2021 ini.

Hal yang pertama dilakukan tentunya adalah men-Download terlebih dahulu programnya di bawah ini. Setelah itu hubungi saya pada nomor WA dan ikuti petunjuk yang saya berikan.

iFun Screen Recorder and Free Screen Recorder

Sudah download? Silakan klik tombol dibawah untuk lisensinya

Lisensi PRO iFun Screen Recorder Lisensi PRO iFun Screen Recorder

Kesimpulan

Program iFun Screen Recorder and Free Screen Recorder dari IObit ini sangat saya rekomendasikan untuk Anda yang ingin mendapatkan pengamalan lebih baik memakai aplikasi perekam layar. Sangat cocok untuk Anda yang sering mengajar online, memberikan tutorial, dan juga presentasi di kala bekerja dari rumah atau di manapun.

Fitur yang mudah dan tampilan yang simpel akan memberikan pengalaman berharga dan sudah pasti akan membuat ketagihan. Terima kasih sudah meluangkan membaca ulasan iFun Screen Recorder