Table of Content
Apa yang Anda lakukan jika kuota internet Anda menipis? Pastinya Anda akan langsung isi ulang kuota internet Anda kan? Tapi bagaimana jika kondisi mendesak dan saat itu Anda butuh internet namun internet smarftren Anda habis? Anda harus membuat rencana kapan Anda harus mengisi ulang kuota Anda kan. Bagaimana cara cek kuota smarfren yang anda pakai?
Rencana kapan Anda harus membeli kuota internet Anda khususnya kartu Smartfren, bisa Anda rencanakan dengan cek kuota Smartfren. Mengecek sisa kuota adalah cara yang tepat untuk mengantisipasi kapan kuota Anda akan habis. Disana bukan hanya sisa kuota internet yang disajikan tetapi pasti juga ada kapan kuota Anda akan berakhir.
Mengecek kuota kartu Smartfren bisa melalui empat cara yaitu dengan via telepon, via SMS, via aplikasi MySmartfren, dan via Website resmi Smartfren. Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda. Untuk lebih jelasnya Anda bisa menggunakan tutorial di bawah sebagai alternatif cara mengecek kuota internet Smartfren Anda.
Cara Cek Kuota Smartfren
Smartfren yang terkenal dengan kartu perdana yang memiliki paket internet termurah ini memiliki beberapa cara untuk mengecek sisa kuota internet. Gunakan cara yang paling Anda sukai dan mudah menurut Anda. Berikut cara-cara yang bisa Anda gunakan untuk mengecek sisa kuota Anda.
#1 via Dial Phone *995#
Mengecek sisa kuota via dial phone adalah cara yang paling banyak dan sering digunakan oleh pengguna kartu Smartfren. Cara yang pertama ini adalah cara yang paling mudah dipahami dan paling mudah dilakukan.
Cara ini memang menganjurkan Anda untuk melakukan panggilan keluar. Namun, Anda tidak perlu khawatir pulsa Anda akan berkurang karena layanan ini tidak dipungut biaya telepon atau gratis. Anda bisa menggunakan layanan ini sesering mungkin.
Berikut adalah langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk melalukan pengecekan sisa kuota via dial phone pada kartu Smartfren.
- Klik ikon aplikasi telepon yang terdapat di Handphone Android atau iOS Anda
- Kemudian, ketik nomor provider yaitu *995#. Disana terdapat banyak layanan Smartfren untuk mengecek sisa kuota internet Anda
- Setelah Anda mengetik nomor tersebut, tekan Panggil/OK dan tunggulah beberapa saat untuk mendapatkan sisa kuota internet Anda
- Provider akan mengirimkan SMS ke HP Anda mengenai informasi sisa kuota dan tanggal berakhirnya kuota Anda.
#2 Cek Kuota via SMS
Mengecek kuota bukanlah hal yang susah, bahkan hanya dengan mengirimkan SMS ke provider Smartfren Anda bisa mendapatkan informasi sisa kuota Anda. Ini adalah salah satu cara yang bisa Anda gunakan. Berikut langkah-langkah mengecek kuota Smartfren via SMS.
- Saat Anda ingin mengecek kuota melalui SMS pasti Anda diharuskan membuka aplikasi pesan pada handphone Anda
- Kemudian kirim pesan ke nomor provider yaitu 995 dengan mengetikkan CEK pada badan pesan.
- Setelah mengirim, Anda akan menerima informasi mengenai tawaran kuota internet yang baru, sisa kuota internet Anda, dan juga mengenai kapan waktu tenggang untuk kuota yang sedang Anda gunakan saat ini.
Meskipun Anda mengirim pesan keluar, namun layanan ini tidak memungut biaya untuk Anda. Saat menerima balasan pesan, pasti ditawarkan beberapa rekomendasi kuota Smartfren. Jika Anda tertarik maka bisa memilih untuk membeli paket internet tersebut atau tidak.
Sangat mudahkan mengecek sisa kuota internet Smartfren via SMS? Pasti Anda bisa melakukan cara-cara di atas.
#3 Cek Kuota via MySmartfren (mySF)
Nampaknya tidak mau tertinggal dengan provider yang lain, Smartfren juga menyediakan aplikasi untuk para pengguna agar bisa menggunakan layanan-layanan Smartfren secara mudah dan mendapatkan informasi yang jelas.
Berikut adalah cara apabila Anda ingin mengecek sisa kuota Smartfren Anda.
- Jika Anda belum memiliki aplikasi MySmartfren (mySF) Anda bisa mengunduhnya di Google Play Store atau App Store. Masuk dengan menggunakan nomor telepon Smartfren Anda. Kemudian lakukan verifikasi dengan kode yang dikirimkan. Aplikasi MySmartfren siap digunakan. Baca Juga: Cara Cek Nomor Smartfren
- Saat Anda ingin mengecek kuota maka bukalah aplikasi MySmartfren yang berada di HP Anda.
- Kemudian masuk dengan ID atau nomor telepon Smartfren Anda.
- Anda berhasil masuk aplikasi dan akan melihat tampilan utama yang menunjukkan lengkapnya layanan.
- Tekan pada layanan Paket Saya dan Anda akan mendapatkan infomasi nama paket yang sedang Anda gunakan saat ini.
- Dalam layanan tersebut, Anda bisa melihat banyak informasi terutama sisa kuota internet Anda.
- Jika Anda sedang di masa membutuhkan kuota, maka disana disediakan tombol Isi Ulang. Jadi Anda bisa mengisi ulang paket internet kartu Smartfren Anda.
Di aplikasi tersebut banyak sekali layanan selain cek kuota Smartfren, yaitu isi ulang seperti yang sudah Anda tahu sebelumnya, paket telepon, sisa pulsa Anda, dan juga masa berakhirnya kuota internet Smartfren Anda.
#4 Cek Kuota via Website Resmi
Peran website juga sangat penting, jika Anda tidak suka mendownload banyak aplikasi maka Anda juga bisa mengecek kuota internet melalui website resmi Smartfren pada MySmartfren di alamat https://my.smartfren,com. Website ini akan membantu Anda menemukan apa yang ingin Anda cari untuk kartu perdana Anda.
Baca Juga: Cek Kuota XL
Jika Anda masih merasa bingung untuk mengecek sisa kuota di website MySmartfren. Berikut adalah langkah-langkah agar Anda bisa mengecek kuota Smartfren Anda melalui website resmi.
- Bukalah situs MySmartfren di alamat https://my.smartfren.com melalui browser yang ada di Android atau iOS atau PC Anda. Pastikan internet Anda saat ini lancar ya? Agar saat mengakses Anda tidak mendapatkan masalah gangguan jaringan.
- Login lah dengan menggunakan nomor telepon Smartfren Anda yang ingin Anda cek informasi sisa kuota internetnya. Atau jika Anda telah mendaftarkan email Anda maka bisa login dengan memasukkan alamat email.
- Setelah itu, Anda akan dibawa ke tampilan utama pada website resmi MySmartfren yang mana banyak sekali layanan-layanan yang tersedia di sana. Klik salah satu layanan yang Anda perluan.
- Untuk mengecek sisa kuota internet Smartfren, Anda bisa mengklik layanan Detail pada tampilan utama website.
- Informasi berupa pop up akan keluar yang berisi mengenai nama kuota yang sedang Anda gunakan, berapa sisa kuota internet Anda, dan kapan kuota internet Anda akan berakhir. Selain itu, banyak layanan-layanan yang disediakan disini seperti pada umumnya website resmi provider.
- Anda juga bisa berhenti dari paket layanan yang sedang Anda gunakan sekarang ke paket internet lain yang Anda inginkan dengan mengklik layanan Berhenti Paket. Ini hanya pilihan saja.
- Jika sudah puas melihat dan mengetahui sisa kuota internet Anda, klik close untuk menutup pop up informasi kuota Anda.
- Anda bisa mengeluarkan akun Anda dengan mengklik simbol orang di bagian pojok kanan atas. Lalu klik pilihan Log Out atau Keluar. Hal ini harus Anda lakukan agar tidak ada orang yang bisa masuk ke akun MySmartfren Anda.
Website resmi MySmartfren ini hampir sama layanannya dengan aplikasi MySmartfren yang harus diunduh terlebih dahulu. Website ini menyediakan banyak informasi jadi cocok bagi Anda yang ingin memantau perkembangan kartu perdana Anda secara lebih detail.