iPhone X Harga dan Spesifikasi Januari 2021

Posted on

Akhir tahun 2017 lalu, Apple merilis smartphone super gahar yang diberi nama dengan Apple iPhone X (Red Ten). Sebagai salah satu brand ternama di dunia, Apple tidak tanggung-tanggung dalam peluncurannya, harga yang dipatok akan membuat rekening anda sedikit terkuras.

Namun dengan harga yang mahal tersebut anda akan mendapatkan fitur serta spesifikasi yang sangat fair dengan budget yang dikeluarkan. Spesifikasi dan fitur didalam iPhone X bisa disebut sebagai fitur terbaru yang belum banyak diterapkan pada smartphone saat ini.

Ya, fitur FaceID merupakan sebuah teknologi untuk membuka layar dengan pendeteksi wajah yang sudah disematkan pada iPhone X ini. Selain itu tidak adanya fombol Home pada gawai pintar ini juga menjadi nilai tersendiri karena belum banyak vendor lain yang mengaplikasikannya.

iPhone X Harga dan Spesifikasi

Teknologi FaceID ini untuk pertama kalinya diterapkan pada iPhone X. Karena di ponsel sebelumnya seperti iPhone 8 dan 8 Plus Apple tidak menerapkannya.

Baca Ini: Cara Aktifkan Dark Mode iPhone X

Selain fitur pemindai wajah diatas, ada kelebihan lain yaitu adanya layar full screen yang merupakan terobosan baru dalam dunia telepon genggam ini.

Apple memang telah secara resmi mempunyai suatu visi untuk membuat smartphone yang seluruhnya layar tanpa adanya tombol yang terlihat. Membuat desainnya sangat elegan. Ini merupakan teknoloi masa depan dimana smartphone nyaris tidak ada tombol dilayarnya dan mulai di ikuti oleh produsen ponsel pintar di dunia.

Untuk fitur lain yang tak kalah visioner adalah adanya poni pada layar iPhone X ini. Ini merupakan fitur kamera depan yang dibuat seolah seperti poni. Namun tetap memiliki fungsi yaitu sebagai tempat beradanya kamera depan dan disamping kanan kirinya terdapat bar notifikasi sinyal, tanggal dan jam.

Spesifikasi iPhone X

Desain iPhone X

Untuk urusan desain ponsel Apple ini menggunakan material kaca atau enclouse all-glass. Penggunan kaca ini merupakan kesekian kalinya Apple menerapkannya pada flagship andalannya. Sebelumnya pada iPhone 4 dan 4S juga telah menerapkan bahan kaca pada bagian depan dan belakang namun dengan pembaharuan bahwa material di iPhone X merupakan kaca dengan ketahanan yang lama.

Body yang memang mewah dan berkelas adalah ciri khas dari apple. Oleh sebab itu pada iPhone X teknologi yang ditanam juga sangat berkelas. Desain body dengan sudut bundar. Dengan dimensi ukuran yaitu 143.6 x 70.9 x 7.7 mm dan berat yang hanya 174 gram membuat ponsel ini ringan ditangan dan ketika sedang dipakai.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Oppo Realme 1

Untuk perlindungan layar telah dilengkapi dengan water resistant yang aman digunakan ketika berada didalam air dengan kedalaman 1 meter dan bisa bertahan selama 30 menit. Sehingga bisa membuat anda lebih nyaman ketika membawanya di kolam renang atau laut.

iphone x harga dan spesifikasi

Layar Super AMOLED

iPhone X mempunyai ukuran layar yaitu berukuran 5.8 inci dengan resolusi 1125 x 2436 pixel. Dan dengan kepadatan atau densitas di ~458 ppi pixel.

Mampu digunakan dengan multitouch atau sentuhan multi serta dapat menampilkan sentuhan 3 dimensi. Layar yang diterapkan adalah Super AMOLED dengan 16 juta warna dan telah dilindungi dengan teknologi Scratch-resistant glass. Maka anda tidak perlu takut akan goresan-goresan yang tidak sengaja terjadi di layarnya.

Hardware iPhone X

Untuk ponsel sekelas iPhone X hardware yang dibenamkan tidak main-main. Ponsel canggih ini telah ditanamkan chipset Apple A11 Bionic dengan dukungan CPU Super Hexa-core (2x Monsooh dan 4x Mistral) memakai grafis Apple GPU dengan tiga inti.

Gabungan hardware yang sangat gahar tersebut membuat iPhone X akan sangat cepat dalam membaca data atau file ketika sedang digunakan. Begitu juga ketika anda memainkan game dan menonton video akan terasa nyata, jernih dan halus tanpa bug.

Lebih lanjut, iPhone X telah menggunakan OS iOS 11 atau sistem operasi terbaru Apple saat ini. Sehingga dari beberapa hardware diatas, maka tidak perlu meragukan kemampuan dari ponsel ini.

Kamera Jernih

Fitur menarik utama di iPhone X berikutnya yaitu kamera. Di iPhone X apple menanamkan kamera utama sebanyak 2 buah. Posisinya juga berada di sudut kiri atas dan berjejer secara vertikal. Setiap kamera memiliki ukuran 12 MP.

Dengan perpaduan dua kamera utama tersebut maka akan menghasilkan foto dan video dengan resolusi tinggi dan jernih. Sedangkan untuk merekam video tidak kalah jernih sebab bisa merekam video dengan ukuran 216 p@24/30/60 fps, 1080@30/60/120 fps yang dilengkapi dengan fitur video 4K, 8MP Image Recording, fokus sentuh, auto face detection, HDR foto/panorama, dan Geo-tagging.

Loading...

Sedangkan pada kamera sekunder atau kamera depan memiliki ukuran sebesar 7 Megapixel, f/2.2 dan bisa digunakan merekam video dengan resolusi 1080p@30fps, 720p@240fps.

Dengan kamera berukuran besar, maka untuk anda yang suka selfie smartphone ini bisa menghasilkan gambar dengan sangat jernih dan ditambah dengan fitur pendeteksi wajah. Selain itu bisa mengatur pengambilan foto ketika dengan cahaya yang minim.

Kapasitas Baterai

iphone x spesifikasi

Untuk penyimpanan energi, Apple telah memberikan kapasitas baterai pada iPhone X sebesar 2.761 mAh. Dengan kapasitas tersebut rasanya ini merupakan kekurangan pada iPhone X. Sebab produsen lain seperti Samsung telah menanamkan baterai dengan kapasitas yang lebih besar atau diatas 3000 untuk flagship premiumnya.

Namun tidak perlu khawatir, meskipun dengan kapasitas kecil iPhone X dapat bertahan selama 60jam dengan penggunaan standar dan untuk berbicara dengan jaringan 3G dapat dipakai selama 21 jam. Yang pasti baterai yang ditanam adalah model Non-Removable Li-ion sehingga anda tidak bisa melepasnya.

Jaringan

Untuk jaringan, iPhone X telah memiliki kecepatan 1GB per detik. Dan jaringan yang dipakai yaitu GSM/HSPA/EVDO/CDMA/LTE. Sangat cepat untuk urusan koneksi internet. Lalu pada kartu sim yang digunakan yaitu jenis Nano SIM atau lebih kecil dibanding Micro SIM.

Harga iPhone X

Untuk harga terbaru dari iPhone X yang beredar saat ini adalah:

Harga iPhone X Terbaru

Di Indonesia harga dari iPhone X yang dibeli dari iBox, distributor atau reseller resmi Apple yaitu:

  • Harga iPhone X 64GB Warna Space Grey Rp.14.649.000
  • Harga iPhone X 64GB Warna Silver Rp.14.900.000

Harga iPhone X 256GB

Diambil dari list harga iPhone X di iBox, dibawah ini yaitu harga iPhone X dengan kapasitas internal 256Gb.

  • Harga iPhone X 256GB Warna Space Grey Rp.16.800.000
  • Harga iPhone X 256GB Warna Silver Rp.16.800.000

*Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu.

Harga dan Spesifikasi Lengkap iPhone X

Harga iPhone X
Harga Terbaru iPhone XRp 14.649.000 (Space Grey) 64GB

Rp.14.900.000 (Silver) 64GB

Harga iPhone X 256GBRp 16.800.000 (Space Grey)

Rp.16.800.000 (Silver)

Jaringan
Jaringan 2GGSM 850/900/1800/1900
Jaringan 3GHSDPA 850/900/1700(AWS)/1900/2100 – A1901,A1865
Jaringan 4GLTE band 1(2100), 2(1900), 3(1800), 4(1700/2100), 5(850), 7(2600), 8(900), 12(700), 13(700), 17(700), 18(800), 19(800), 20(800), 25(1900), 26(850), 28(700), 29(700), 30(2300), 34(2000), 38(2600), 39(1900), 40(2300), 41(2500), 66(1700/2100) – A1901, A1865
Internal64GB/256GB, 3GB Memori RAM
Baterai2.761mAh, Non-Removable Li-iOn Battery
NFCYes
Kamera               
Kamera Depan7MP, f/2.2, 720p@240fps, 1080p@40fps, HDR, Panorama, Face detection
Kamera BelakangDuall 12 MP, Geo-tagging, HDR, Panorama,, simultaneous 4K, video and 8MP image recording, touch focus, face/smile detection, dual tone flash
GPSYes, A-GPS, Glonas, BDS, Gallleo
SensorFaceID, compas, accelerometer, gyro,proximity, barometer
GPU
Slot MemoriNo
WifiWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual band, hotspot
OSiOS 11
CPUAppel A11 Bionic Hexa Core
Layar5,8 inchi, 1125 x 2436 pixel (~458 ppi pixel density)
Type LayarSuper AMOLED Capacitive Touchscreen, 16M Colors
Fitur LainIP67, certified dust and water resistant

Water resistant up to 1M dan 30 menit

Dolby Vision

Itulah ulasan singkat tentang Harga dan Spesifikasi iPhone X. Semoga bisa menambah wawasan anda dan terimakasih sudah berkunjung. Baca juga artikel teknologi lainnya.