[Canon MX390/397] Mengatasi Support Code 5100 Dengan MUDAH

Posted on

TutorialServis.Com | Printer Canon Pixma MX 390 dan 397 adalah printer multifungsi yang berbodi besar, printer ini mampu melakukan pencetakan dokumen, scan dan fotokopi dokumen. Oleh karena itu printer ini sangat disarankan bagi user yang sering membutuhkan salinan dokumen cepat, karena tanpa harus ketempat fotokopian kita bisa mem fotokopi sendiri.

Selain itu, printer ini juga bisa melakukan faxsmile. Yaitu pengiriman dokumen melalui fax dan terhubung dengan telepon. Walaupun jaman sekarang serba instan, tetapi fax masih digunakan dan penting.

Mengatasi Support Code 5100 Canon MX390/397

Pada kesempatan kali ini tutorial servis akan membagikan cara Mengatasi support code 5100 pada printer canon  mx390 atau mx 397.

Indikasi support code 5100 adalah ketika kita akan mencetak dokumen, dan proses pencetakan akan berlangsung tiba-tiba muncul pesan tersebut.

Penyebab Error 5100 Canon MX390/397

Error 5100 pada printer mx390 dan mx397 disebabkan oleh adanya kertas yang tersangkut didalam cover belakang printer ataupun cover depan. Bisa jadi kertas yang dimasukkan tidak halus sehingga menyebabkan kertas sulit keluar ketika mencetak.

Lalu printer akan mengindikasikan kerusakan dengan menampikan pesan support code 5100 pada layar dan terdapat keterangan untuk mematikan printer, lalu mengecek apakah ada objek di printer memastikan cartridge terpasang dengan benar lalu setelah dicek maka printer dihidupkan kembali. Berikut ini pesan lengkapnya dalam printer seperti yang terlihat digambar.
mengatasi support code 5100 canon mx390 mudah

Selain pesan pada layar, error 5100 juga ditampilkan pada Layar display di printer. Pesan yang muncul pada display adalah Printer Error Occured, Support Code 5100.

Mengatasi Error 5100 Canon MX390/397

Lakukanlah langkah-langkah berikut ini untuk mengatasi support coder 5100 pada printer MX390 ataupun 397. Bacalah sampai selesai agar jelas bagaimana cara mengatasinya.

Loading...
  • Matikanlah Printer

    Ketika printer menujukan pesan error seperti yang disinggung diatas, maka yang pertama dilakukan adalah matikan printer. Lalu cabutlah kabel usb dan kabel power. Hal ini dimaksudkan agar ketika kita memperbaiki atau mengecek didalam printer, tidak terkena strum.

  • Cek pada cover printer

    Lakukan pengecekan pada printer, apakah ada kertas yang tersangkut pada bagian depan atau belakang cover.

  • Keluarkanlah Kertas Yang Tersangkut

    Keluarkanlah kertas yang tersangkut pada cover belakang dengan cara buka cover belakang dengan mengangkat printer dan geserlah cover mengikuti tanda panah. Perhatikan tandah panah pada cover belakang.Lalu tariklah dengan hati-hati kertas yang tersangkut. Apabila kertas yang tersangkut di cover depan, maka cukup tarik kertas dengan cara membuka penutup depan printer. Tariklah dengan hati-hati jangan sampai kertas tertinggal di printer atau sobek.

  • Keluarkan Benda Asing

    Kode error 5100 terkadang juga disebabkan adanya benda asing didalam printer yang tanpa sengaja masuk. Untuk itu cek didalam printer apakah ada benda asing seperti pulpen, pensil, putung roko, kertas sobekan atau ada hewan seperti cicak yang masuk. Pengalaman tutotialservis dalam mengatasi printer, terdapat cicak ataupun pulpen yang masuk didalam printer.

  • Hidupkan Printer

    Setelah kita mengeluarkan kertas yang tersangkut ataupun mengeluarkan benda asing. Maka pasanglah kembali kabel power dan usb printer. Lalu hidupkan printer, silakan digunakan untuk mencetak.

  • Selesai

Demikianlah telah dijelaskan dengan mudah mengatasi Support Code 5100 pada printer mx390 atau mx397. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: